You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
138 Saluran Air di Jakpus Telah Dibersihkan
.
photo Humas Jakarta Pusat - Beritajakarta.id

138 Saluran Air di Jakpus Telah Dibersihkan

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat telah melakukan pengerukan 138 saluran air. Puluhan unit pompa, baik stationer dan mobile pun telah siap untuk menghadapi musim hujan.

Ada 138 saluran yang kita telah lakukan pembersihan dan pengerukan lumpur. Sehingga daya tampung saluran bertambah

"Ada 138 saluran yang kita telah lakukan pembersihan dan pengerukan lumpur. Sehingga daya tampung saluran bertambah," ujar Dicky Suherlan, Kepala Suku Dinas SDA Jakarta Pusat, Selasa (21/11).

Menurut Dicky, pihaknya juga telah menyiagakan 300 personel untuk siaga banjir. Mereka akan dibagi menjadi beberapa tim, dan berjaga 24 jam saat intensitas hujan semakin tinggi.

Saluran PHB Rajawali Selatan Dibuatkan Pintu Air

Sementara Kepala Seksi Pemeliharaan dan Perawatan Saluran Sudin SDA Jakarta Pusat, Boris Karlop Lumbangaol menambahkan, pihaknya telah melakukan servis beberapa pompa untuk kesiapan musim hujan. Ada 54 unit pompa stationer dan 18 unit pompa mobile yang berada di Jakarta Pusat.

"Semuanya dalam keadaan baik. Ini akan mengurangi dan mencegah genangan saat siklus lima tahunan yang terjadi di tahun 2017 ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1575 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1546 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1144 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1106 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1068 personDessy Suciati